Utamakan Bahasa Indonesia, Lestarikan Bahasa Daerah, dan Kuasai Bahasa Asing

Menuju Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi

Kontak Aduan & Layanan
082130165377
Pengaduan ULT
BERANDA Berita Informasi KEGIATAN

Kemitraan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa dengan Komisi X DPR RI

Bandung—Pada 5 Juli 2023 Balai Bahasa Provinsi Jawa Barat melaksanakan kegiatan Diskusi Kelompok dengan mengusung tema “Membaca Sastra, Menguasai Bahasa”. Kegiatan tersebut terwujud melalui program kemitraan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa dengan Komisi X DPR RI yang membidangi pendidikan, olahraga, dan sejarah. Kegiatan diskusi ini diikuti oleh seratus peserta yang merupakan kalangan muda dari pelbagai komunitas, lembaga pendidikan, dan organisasi masyarakat.

Pelaksanaan kegiatan yang diselenggarakan di Hotel Aston Tropicana, Kota Bandung ini dipimpin secara langsung oleh Kepala Balai Bahasa Provinsi Jawa Barat, Herawati. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Anggota Komisi X DPR RI, Ledia Hanifa Amaliah. Dalam paparannya, Ledia mengungkapkan bahwa karya sastra sangat berpengaruh bagi budi pekerti generasi muda. “Karya sastra dapat membantu mengembangkan keterampilan, mengenalkan budaya Indonesia, menciptakan budi dan karsa, dan menunjang pembentukan watak,” imbuhnya. Sejalan dengan hal tersebut, Kepala Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra, Imam Budi Utomo, menyampaikan bahwa karya sastra bisa mengubah sesuatu yang biasa-biasa saja menjadi yang tidak biasa-biasa saja. “Dengan begitu, kita harus menguasai bahasa untuk memahami sastra beserta makna yang terkandung di dalamnya,” ujar Imam.

Dalam kegiatan itu, para peserta begitu antusias dan aktif berdiskusi. Untuk itu, kami berharap melalui kegiatan tersebut akan tumbuh kesadaran generasi muda akan pentingnya pengutamaan bahasa Indonesia, pemertahanan dan pelestarian bahasa daerah, sekaligus penguasaan terhadap bahasa asing. Hal tersebut bertujuan agar taraf literasi kawula muda Indonesia dapat meningkat melalui kearifan sastra dan juga terbentuk pribadi yang berbudi dan santun dengan menanamkan sikap positif terhadap bahasa dan sastra Indonesia.

×

 

Hallo!

Klik kontak kami di bawah ini untuk mengobrol di WhatsApp/p>

× Apa yang bisa kami bantu?